Berbagai Jenis Trailer Pada Truk

Berikut penjelasan singkat berbagai jenis trailer pada truk yang sering digunakan untuk berbagai kebutuhan. Anda mungkin pernah melihat beberapa jenis kendaraan besar yang melintasi jalanan membawa kendaraan, alat berat, atau cargo besar lainnya.

Kendaraan seperti ini menggunakan trailer yang memiliki panjang lebih dari satu meter dengan daya angkut puluhan ton. Terdapat beberapa jenis trailer truk yang paling umum digunakan untuk pendistribusian cargo atau pengangkutan barang-barang dengan ukuran tidak biasa.

Jenis-Jenis Trailer Pada Truk Dan Fungsinya

Berikut beberapa jenis trailer yang digunakan pada truk dan memiliki fungsi berbeda-beda sesuai dengan kebutuhan.

Trailer Lowbed

Trailer Lowbed adalah jenis trailer pada truk untuk distribusi cargo berat dan besar. Penggunaannya biasanya untuk mengangkut cargo perusahaan yang bergerak di sektor drilling, proyek minyak dan gas, manufacture, serta perusahaan ekspor impor.

Daya tonase trailer ini cukup besar, mulai dari 20 ton hingga 70 ton. Trailer ini memiliki ukuran cukup besar yaitu panjang 6 meter hingga 12 meter dan lebar 3 meter. Gandar/axle yang digunakan untuk trailer Lowbed ada yang 2 dan ada pula yang 3 gandar.

Trailer Flatbed

Jenis trailer ini sering dimanfaatkan untuk pendistribusian cargo in container seperti perusahaan general cargo, break bulk, dan perusahaan ekspor impor. Trailer Flat bed memiliki ukuran 20” dengan dimensi 6 meter x 2,4 meter x 1,5 meter.

Trailer ini menggunakan 2 gandar atau axle dengan daya angkut hingga 20 ton. Ada juga yang berukuran lebih besar yaitu 40” dengan dimensi 12 meter x 2,4 meter x 5 meter.

Trailer ini dapat digunakan untuk mengangkut barang hingga 25 ton dengan 2 gandar. Jika menggunakan 3 gandar, maka trailer ini memiliki daya tonase lebih besar yaitu 30 ton.

Trailer Slidingbed

Trailer Slidingbed merupakan jenis trailer yang sering digunakan untuk keperluan pendistribusian cargo yang memiliki panjang tidak standar. Panjang trailer ini sendiri mencapai 18 meter dengan 3 gandar atau axle. Kemampuan angkutnya cukup besar mencapai 45 ton.

Trailer Dolly

Trailer Dolly adalah jenis trailer yang digunakan untuk pengiriman alat berat seperti bulldozer, crane, excavator, dan lainnya.

Trailer ini sering diperlukan oleh perusahaan-perusahaan manufacture, contractor, dan ekspor impor. Trailer Dolly memiliki daya tonase 20 ton hingga 50 ton dengan 4 gandar.

Trailer Goldhofer

Berikutnya ada jenis trailer yang disebut Goldhofer. Sering dibutuhkan untuk pengiriman cargo spesial yang berukuran besar dan berat.

Trailer ini memiliki ukuran panjang 12 meter ini menggunakan 4 gandar/ axle. Daya tonase sangat besar mencapai 90 ton.

Trailer Logging

Jenis trailer truk berikutnya adalah trailer logging yang sering digunakan untuk pendistribusian cargo dengan panjang tidak biasa.

Biasanya perusahaan-perusahaan contractor yang membutuhkan trailer ini untuk pengiriman cargo. Daya tonase dari trailer yang memiliki tinggi 1,5 meter dan lebar 2,5 meter ini mencapai 50 ton.

Trailer Multiaxle

Trailer Multiaxle atau cometto adalah jenis trailer yang digunakan untuk pendistribusian cargo dengan ukuran yang tidak biasa.

Trailer ini memiliki daya tonase sangat besar karena panjang trailer yang dapat disesuaikan kebutuhan. Gandar/axle pada trailer juga dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengangkutan.

Trailer Fuel

Trailer Fuel adalah jenis trailer khusus yang digunakan untuk keperluan pengangkutan bahan bakar. Biasanya trailer ini menjadi tangki untuk membawa BBM atau oli.

Ukuran trailer ini ada yang panjang dan ada yang lebih pendek, tergantung dari tractor trailer.

Trailer Lowboy

Jenis trailer ini mungkin sudah sering dilihat di jalanan yang membawa escavator, bulldozer, tank, truk, atau cargo lain yang memiliki roda di bawahnya.

Trailer ini ukurannya ada yang panjang dan pendek tergantung kebutuhan. Beberapa trailer menggunakan 8 roda, 16 roda, atau lebih tergantung muatan yang dibawa.

Trailer Chemical Liquids

Sesuai dengan namanya, jenis trailer truk ini digunakan untuk keperluan pengangkutan cairan kimia yang membutuhkan penanganan khusus. Ukuran trailer panjang menyesuaikan tangki yang dibawa dengan bagian luar tangki yang dilindungi karoseri.

Di Indonesia, trailer ini sering ditemukan di jalanan yang mengangkut LPG, CNG, atau cairan kimia lainnya.

Trailer Air

Water trailer atau trailer air merupakan jenis trailer yang bentuknya hampir sama seperti fuel trailer. Namun pada bagian atasnya memiliki bentuk yang lebih lonjong.

Trailer yang digunakan untuk mengangkut air ini biasanya menggunakan bahan stainless atau bahan anti karat.

Bulk Cement Trailer

Jenis trailer ini memiliki bentuk yang lebih runcing di bagian bawahnya. Digunakan untuk pendistribusian semen curah. Bentuknya yang miring ke tengah berfungsi agar isi angkutan atau semen dapat berkumpul di pusat pintu keluar sehingga semua isinya dapat dikeluarkan.

Heated Asphalt Trailer

Trailer tangki khusus untuk mengangkut cairan aspal ini memiliki panjang seperti trailer tangki pada umumnya. Selain untuk membawa aspal panas, trailer ini juga digunakan untuk menyemprotkan aspal langsung ke jalan yang sedang dibangun.

Jadi pada alat angkut ini juga dilengkapi dengan mesin penyemprot di bagian belakang tangki.

Store Semi Trailer

Selanjutnya adalah jenis trailer truk yang disebut store semi trailer. Fungsinya sering dimanfaatkan untuk mengangkut hewan ternak. Bentuknya panjang dengan bagian samping yang diberi pagar pembatas dan bagian atasnya memiliki atap.

Trailer Cargo

Cargo semi trailer ini memiliki bentuk seperti bak dengan dinding pembatas. Dinding pembatas tersebut tingginya seperempat dari kontainer untuk keperluan pengangkutan cargo khusus.

Trailer ini digunakan untuk mengangkut material konstruksi, bahan-bahan pertanian, bahan-bahan peternakan, dan lain sebagainya.

Van Trailer

Trailer ini sedikit berbeda dari trailer truk pada umumnya karena sudah menyatu dengan box. Box trailer ini menempel langsung dengan roda-roda kendaraan.

Biasanya digunakan untuk pengiriman cargo atau barang-barang eksklusif dan beberapa bahkan digunakan sebagai ruangan khusus untuk audisi.

Side Dump Semi Trailer

Ada juga trailer yang bentuk bak dump atau yang biasa disebut side dump semi trailer. Jenis trailer ini dapat mengangkat ke arah belakang yang fungsinya untuk menurunkan muatan.

Penggunaannya antara lain untuk mengangkut pasir, mengangkut material bangunan, bahan ternak, dan lain sebagainya.

Trailer Heavy Haul

Jenis trailer berikutnya disebut sebagai heavy haul trailer. Memiliki bentuk yang panjang seperti trailer Lowboy, namun bisa berbeda-beda tergantung muatannya.

Trailer ini digunakan untuk pengiriman barang-barang berukuran besar dan berat seperti mesin pabrik atau oversize load lainnya.

Car Hauler Trailer

Jenis trailer ini memiliki fungsi untuk mengangkut kendaraan seperti halnya lowboy. Namun untuk car hauler ini memiliki daya angkut yang lebih banyak sehingga dapat membawa mobil secara massal.

Berbeda dengan lowboy yang hanya mengangkut satu kendaraan seperti truk dan alat-alat berat lainnya. Cek juga apa itu forklift yang perlu Anda ketahui.

Kesimpulan

Pada intinya trailer ini merupakan alat angkut yang difungsikan untuk pengiriman muatan besar dalam jumlah puluhan tol. Semakin panjang dan banyak gandar pada trailer, maka daya tonase dari trailer juga akan semakin besar untuk sekali angkut.

Itulah penjelasan singkat dari Makin Tahu mengenai beberapa jenis trailer truk yang memiliki ukuran dan fungsi berbeda-beda. Semoga penjelasan mengenai kategori alat berat diatas dapat menambah wawasan Anda.


error: Content is protected !!