Website Donasi Online Terpercaya Dan Layak Dipilih

Anda punya niat untuk berdonasi secara online? Itu tentu saja sesuatu yang bagus. Hanya saja, Anda perlu mengirimkannya kepada website donasi online terpercaya agar niat Anda mewujud ke dalam amalan yang sempurna.

Maklum saat ini, ada saja orang-orang tak bertanggung jawab dan mengambil kesempatan dalam kesempitan. Mereka menjadikan lembaga donasi sebagai topeng untuk mengeruk keuntungan pribadi. Anda tak mau kan jika harta Anda tersalur ke lembaga semacam itu?

Tips Memilih Website Donasi Online Terpercaya

Sebelum memilih website donasi online terpercaya, Kami akan coba memberikan tips atau saran terlebih dahulu, mengenai apa yang sebaiknya Anda lakukan sebelum memutuskan memilih lembaga donasi.

Mendatangi Alamatnya Secara Langsung

Jika Anda ingin menjadi donatur yang tetap dalam waktu yang panjang, sebaiknya Anda datangi langsung lembaga donasi online terpercaya tersebut.

Pastikan bahwa aktivitasnya sesuai dengan apa yang dijelaskan secara online. Selain tentu ini bisa memastikan bahwa lembaganya tidak fiktif karena ada kantornya.

Transparan Atau Terbuka Dengan Identitas, Program Kerjanya, Dan Aliran Dananya

Sebelum berdonasi, sebagai donatur Anda berhak tahu identitas dan program yang ada pada lembaga atau yayasan penyalur donasi. Lembaga yang jujur, pasti akan terbuka dengan apapun yang Anda ingin ketahui. Baik identitas, visi, misi, hingga program kerjanya.

Pastikan juga mereka terbuka dengan aliran dana yang dikumpulkan. Lebih baik lagi jika mereka nampak profesional dan memiliki sistem pembukuan.

Pengelolanya Merupakan Orang Atau Lembaga Yang Dikenal

Orang yang dikenal disini bisa jadi teman Anda, atau sosok yang merupakan publik figur, yang bisa Anda lihat langsung sepak terjang serta integritasnya.

Sementara lembaga yang dikenal, maksudnya mereka sudah punya reputasi di mata publik. Banyak yang menyatakan testimoni dan kepercayaan atas kerja-kerja sosial yang dilakukannya. Ini juga bisa menjadi kiat agar Anda tak salah memberi.

Daftar Website Donasi Online Terpercaya

Untuk memudahkan Anda, berikut ini Kami sajikan daftar website donasi online terpercaya yang sudah memiliki kriteria layak dan berpengalaman. Sehingga Anda tak perlu ragu untuk menyalurkan donasi.

KitaBisa.com

Kita Bisa merupakan website donasi online yang bisa dibilang umurnya relatif baru. Namun eksistensinya cepat dikenal dan menjadi salah satu platform donasi online terpercaya yang marak digunakan.

Kelebihannya, di Kita Bisa masyarakat tidak hanya bisa berdonasi, namun juga menggalang donasi.

Sifat dari websitenya yang open platform, membuat Anda sebagai calon donatur memiliki sangat banyak pilihan orang yang hendak Anda sumbang dan mudahkan urusannya.

Dompet Dhuafa

Dompet dhuafa adalah salah satu lembaga donasi yang berdiri sejak lama. Mungkin Anda juga sering mendengarnya karena eksistensinya memang sudah sangat dikenal.

Lembaga ini menyalurkan dana zakat, infak, sedekah, serta wakaf dari para donaturnya. Program dan aneka kegiatannya juga sangat variatif dan mudah untuk Anda ketahui. Cek websitenya disini https://www.dompetdhuafa.org/

BenihBaik.com

Merupakan situs yang didirikan oleh Andy Flores Noya, Firdaus Juli dan Khristiana Anggit Mustikaningrum untuk galang dana dan donasi secara online.

Website ini sudah hadir sejak 2019 dan telah mendapatkan izin dari kementrian sosia dan kementrian komunikasi dan informasi. Di dalam website tersebut Anda bisa berdonasi atau membuat halaman penggalangan dana.

Rumah Zakat (Sharing Happiness)

Rumah Zakat juga merupakan lembaga donasi yang sudah terpercaya. Mereka juga membuat website donasi untuk mempermudah Anda yang ingin berdonasi menyalurkan bantuan. Websitenya sendiri bernama Sharing Happiness – https://sharinghappiness.org/.

Konsep dari website ini mirip dengan Kita Bisa. Mereka memiliki tujuan untuk bisa membagi kebahagiaan kepada berbagai kalangan. Sehingga muncul perbaikan kehidupan di tengah masyarakat, baik secara dalam negeri maupun luar negeri.

We Care

We Care adalah lembaga donasi yang menjadikan bidang kesehatan sebagai sasaran utama yang mereka garap dan entaskan masalahnya. Cek websitenya disini https://wecare.id/.

Dalam menjalankan berbagai misi kemanusiaannya. We Care melakukan kerjasama dengan berbagai lembaga kesehatan berikut dengan tenaga kesehatannya.

Mereka menghimpun dana untuk bisa membuat orang-orang yang sulit mendapatkan akses kesehatan menjadi dekat. Terutama, mereka menyasar daerah-daerah yang sulit terjangkau oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial atau BPJS.

Berkah Box

Berkah box adalah lembaga donasi yang relatif baru. Sesuai namanya, lembaga ini berfokus pada penyaluran nasi kotak.

Mereka menghimpun dana untuk dikelola menjadi ribuan box nasi beserta lauknya dan dibagikan kepada orang-orang yang membutuhkan di berbagai titik. Tentu saja, banyak sekali saudara Kita yang kesulitan mendapat manfaat dari hal yang terkesan sederhana ini.

Jika Anda ingin menjadi donatur di Berkah Box, Anda bisa mulai dengan hanya mengeluarkan 10 ribu saja. Uang tersebut adalah nilai yang setara dengan satu kotak nasi. Mudah bukan?

UNICEF Indonesia

Anda pasti sudah tak asing bukan dengan nama UNICEF? UNICEF adalah salah satu organisasi yang sifatnya internasional yang bernaung di bawah perserikatan bangsa-bangsa atau yang lebih dikenal dengan nama PBB.

Mereka bergerak untuk menyelesaikan berbagai macam isu yang berhubungan dengan anak-anak. Baik masalah kemiskinan, kekerasan, dan hal-hal lain yang menyangkut masalah anak. Cek website https://www.unicef.org/indonesia/.

Anda juga bisa berdonasi online disini. Meski, Anda tidak punya keleluasaan memilih karena UNICEF Indonesia hanya akan menyalurkan donasi Anda kepada penerima yang terdaftar dalam listing UNICEF saja.

LindungiHutan.com

Merupakan website penggalangan dana dan donasi online untuk konservasi hutan serta lingkungan yang lebih baik. Selain berdonasi Anda juga dapat menjadi relawan untuk setiap kota dengan menjalankan tindakan penanaman di seluruh Indonesia.

Cek websitenya disini https://lindungihutan.com/, sebenarnya apa dilakukan oleh LindungiHutan? Seperti Campaign Penghijauan, Penggalangan Dana, Penanaman Pohon, Pemantauan Hutan, Edukasi dan Sosialisasi, Pemberdayaan Petani, Jelajahi Hutan, Komunitas Relawan dan Relasi Stakehoder.

Demikianlah informasi dari Makin Tahu mengenai referensi website donasi online terpercaya dengan berbagai aktivitas sosial serta kemanusiaannya yang inspiratif. Donasi Anda tentu akan sangat bermanfaat dan memberikan perbaikan kehidupan bagi mereka yang mendapatkan manfaatnya. Sampai sini, siap berbagi?


error: Content is protected !!