7 Peraturan Yang Harus Dipatuhi Saat Di Keraton Yogyakarta

Berikut pembahasan 7 peraturan yang harus dipatuhi saat di Keraton Yogyakarta. Apakah Anda akan berlibur ke Yogyakarta? Pastikan Anda juga berkunjung ke Keraton Yogyakarta ya.

Keraton Yogyakarta adalah wisata yang pastinya sangat ingin Anda dikunjungi selain wisata-wisata lain yang ada di Yogyakarta. Di dalamnya terdapat banyak barang peninggalan kuno yang ditata sedemikian rupa dengan rapi di Keraton Yogyakarta.

Walaupun Keraton Yogyakarta adalah tempat wisata, Anda harus ingat juga bahwa keraton ini bukan hanya wisata tetapi tempat kediaman Sri Sultan Hamengkubuwono dan keluarganya.

7 Peraturan Yang Harus Dipatuhi Saat Di Keraton Yogyakarta

Jadi jika Anda ingin berkunjung Anda harus jaga sikap dan mengetahui aturan yang ada, agar Anda tidak salah dibawah ini ada tujuh hal yang harus Anda hindari saat Anda di dalam Keraton Yogyakarta.

Dilarang Menyentuh Barang Di Dalam Keraton

Di dalam keraton banyak sekali barang-barang peninggalan atau kuno yang memiliki sejarah. Anda pada saat di dalam tidak boleh menyentuh barang apapun dan harus menjaga sikap yang baik.

Aturan ini dibuat agar meminimalisir kerusakan barang-barang peninggalan atau koleksi keraton karena kebanyakan usianya sudah cukup tua dan sangat rapuh.

Tidak Boleh Menggunakan Topi

Bagi masyarakat di Yogyakarta menggunakan topi di dalam ruangan karena tidak sopan menurut mereka. Aturan ini berlaku di hampir semua tempat dan yang terpenting aturan ini berlaku di lingkungan Keraton Yogyakarta.

Untuk Anda yang mengunjungi Keraton Yogyakarta menggunakan topi, Anda wajib untuk melepaskan topi. Tetapi jika Anda menggunakan peci atau kerudung Anda masih diperbolehkan masuk karena peci dan kerudung bagian dari perangkat ibadah.

Dilarang Membawa Barang Beroda

Pengunjung yang datang ke Keraton tidak diperbolehkan untuk membawa koper atau stroller. Aturan ini ada karena kawasan Keraton Yogyakarta berpasir dan banyak undakan tangga jadi tidak mungkin untuk membawa benda beroda.

Aturan ini tidak dibuat secara tertulis, banyak pengunjung yang masih membawa koper atau stroller di kawasan keraton. Di pintu masuk akan ada petugas yang memberitahu agar dititipkan di tempat penitipan barang.

Peraturan Keraton Yogyakarta

Tidak Boleh Berfoto Bersama Abdi Dalem Dengan Membelakangi Keraton

Jika ingin berfoto dengan abdi dalem yang ada disana, Anda tidak boleh berfoto membelakangi keraton. Keraton adalah tempat tinggal untuk barang- barang pusaka, Sultan dan keluarganya.

Jika Anda berfoto dengan mereka membelakangi keraton maka Anda dianggap sama juga membelakangi Sultan dan keluarganya dan Anda akan dianggap tidak sopan.

Tidak Boleh Foto Membelakangi Abdi Dalem

Anda diperbolehkan untuk foto bersama abdi dalem, yang tidak diperbolehkan adalah Anda foto dengan membelakangi abdi dalem atau Anda berfoto menjadikan mereka sebagai background.

Dikarenakan abdi dalem adalah pegawai yang ada di keraton yang sudah di pilih oleh Sultan dan keluarganya. Sehingga abdi dalem memiliki kedudukan yang terhormat dan jika Anda membelakangi mereka, Anda dianggap tidak sopan.

Tidak Boleh Melintasi Atau Duduk Di Tempat Tertentu

Di dalam keraton ada beberapa aturan tertulis salah satunya adalah pengunjung tidak boleh duduk atau melintasi area tertentu yang ada di Keraton Yogyakarta.

Hal ini karena Keraton Yogyakarta bukan hanya wisata untuk pengunjung tetapi keraton juga kediaman dari Sri Sultan Hamengkubuwono.

Aturan ini dibuat karena ada tempat-tempat di keraton yang memiliki kedudukan khusus, sehingga hanya Sultan, keluarganya dan orang-orang tertentu saja.

Dilarang Menggunakan Batik Motif Parang Garuda

Di dalam keraton Anda harus menggunakan pakaian yang pantas karena keraton ini adalah kediaman Sri Sultan Hamengkubuwono.

Di dalam keraton ini juga tidak diperbolehkan menggunakan batok motif Parang Garuda, karena motif ini hanya boleh dipakai oleh Sri Sultan yang lagi memegang tahta.

Jika Anda tetap ingin menggunakannya tidak apa-apa, tetapi ada kepercayaan dari mereka bahwa orang yang memakainya akan terkena kualat.

Di atas ini beberapa informasi dari Makin Tahu tentang 7 peraturan yang harus dipatuhi saat di Keraton Yogyakarta. Cek juga Museum Yang Wajib Dikunjungi Di Dekat Malioboro.

Semoga informasi di atas dapat menambah informasi dan membantu Anda agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan selama Anda berwisata di Keraton Yogyakarta.


error: Content is protected !!